6 Alasan Daihatsu New Sirion Cocok untuk Anak Muda Aktif

6 Alasan Daihatsu New Sirion Cocok untuk Anak Muda Aktif

Selain pekerja kantoran, kebutuhan akan tunggangan untuk mendukung mobilitas sehari-hari juga dirasakan oleh anak muda, Daihatsu New Sirion hadir untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Ya, tampilan yang kece, fitur lengkap nan modern, kabin luas, hingga performa terbaik yang dimiliki Daihatsu New Sirion menjadikannya pas untuk diajak berkendara kemana saja dan kapan saja bersama Sahabat Daihatsu yang berjiwa muda dan aktif.

Bahkan di tahun 2020, Daihatsu Sirion menyabet penghargaan city car terbaik pilihan anak muda di Indonesia pada ajang Marketeers Youth Choice Brands of the Year 2020 yang digelar oleh MarkPlus Inc. dan Marketeers.

Baca juga: Tips & Trick Mengganti Busi Kendaraan

Penghargaan tersebut dinilai dari hasil survei online yang melibatkan 1.300 responden Generasi Z di Indonesia dengan rentang usia 18-25 usia dan mayoritas mahasiswa aktif dari berbagai perguruan tinggi pada Oktober hingga November 2020.

Kepopulerannya di kalangan anak muda juga merambah hingga ke Negeri Jiran, Malaysia. Di sana, mobil ini disebut Perodua Myvi dan memang cukup populer serta digemari anak-anak muda.

Memang, apa saja sih kelebihan Daihatsu New Sirion hingga banyak pilih oleh anak muda?

1. Desain stylish dan modern

Tanpa dimodifikasi, Daihatsu New Sirion sudah memiliki desain yang stylish dan modern ala anak muda.

Baca juga: Hati-hati, berikut Dampak dari Telat Mengganti Oli Mesin Mobil Daihatsu

Hal tersebut berkat desain bumper depan dan belakangnya yang lebih aerodinamis sehingga memunculkan kesan sporty serta headlamp-nya yang modern karena sudah full LED. 

Desain modern Daihatsu New Sirion juga ada pada interiornya. Mobil ini sudah dilengkapi dengan desain meter cluster MID modern dengan beragam opsi pilihan menu informatif.

Disematkan pula head unit yang dapat terkoneksi langsung dengan smartphone melalui Apple CarPlay atau Android Auto yang membuat perjalanan terasa menyenangkan.

2. Hadir dengan berbagai pilihan warna

Nggak cuma desainnya aja yang kece, ragam pilihan warnanya juga membuat mobil yang satu ini semakin cocok untuk anak muda.

Baca juga: Tips Mudah Merawat Radiator Mobil Daihatsu

Yup, ada 5 pilihan warna yang bisa Sahabat Daihatsu pilih, di antaranya Icy White Solid, Glittering Grey Metallic, Electric Blue Metallic, Lava Red, Glittering Silver Metallic.

3. Kabin lega dan nyaman

Meski merupakan city car, Daihatsu New Sirion tidak seperti mobil-mobil sejenis di kelasnya karena memiliki kabin yang cukup lega. 

Mobil ini memiliki ukuran dimensi panjang 389,5 centimeter, lebar 173,5 centimeter, tinggi 152,5 centimeter dan wheelbase atau jarak sumbu roda 250 centimeter, serta ground clearance 15 sentimeter. 

Baca juga: Tips Mengatasi Rem Mobil Blong 

Dengan dimensi tersebut, Daihatsu New Sirion memiliki head room dan ruang kaki yang luas sehingga memberikan kenyamanan untuk penumpang di baris pertama, maupun di baris kedua. 

Agar semakin nyaman, Sahabat Daihatsu bisa melakukan pengaturan pada ketinggian posisi setir sesuai kenyamanan dan dipadukan dengan kursi pengemudi yang memiliki mode slide, recline dan height adjuster

Selain lapang, kabin Sirion juga dilengkapi dengan berbagai slot penyimpanan, mulai dari saku samping pintu, glove box, hingga console tray.

Baca juga: Daihatsu Drive-Thru Checking 1.000 KM & Edukasi Warranty

Ada pula hook yang berada di belakang jok depan yang memungkinkan Sahabat Daihatsu menggantungkan barang dengan berat hingga maksimal 3 kilogram.

Sahabat Daihatsu juga bisa melipat kursi baris kedua sejajar dengan ruang bagasi (rear full flat mode) untuk memperluas ruang penyimpanan barang.

4. Fitur keamanan dan keselamatan lengkap

Mobil ini dilengkapi fitur Hill Start Assist (HSA) yang mampu mencegah mobil bergerak mundur ketika berada di tanjakan selama beberapa detik.

Baca juga: Tips Mengemudi Aman Dan Nyaman Saat Berkendara

Fitur tersebut memungkinkan Sahabat Daihatsu memindahkan posisi kaki dari pedal rem ke pedal gas ketika siap melakukan manuver.

Ada juga Idle Stop System yang berfungsi mematikan kinerja mesin sementara secara otomatis apabila mobil dalam keadaan berhenti, dengan begitu konsumsi bahan bakar menjadi lebih hemat.

Fitur ini bisa Sahabat Daihatsu aktifkan atau nonaktifkan sesuai kebutuhan. Tak cukup sampai di situ, sebagai pelengkap, hadir pula fitur front and side airbag pada bangku baris depan, smart key, hingga engine startstop button.

Baca juga: Langkah Mencuci Mobil Daihatsu Biar Kinclong Pas Dibawa Lewat Zebracross Citayam Fashion Week

Kemudian ada juga fitur Speed Sensing Door Lock yang akan mengunci pintu kendaraan secara otomatis ketika melewati kecepatan tertentu.

Tidak lupa ada ISOFIX (International Standard Organizations FIX), fitur keselamatan sesuai standar internasional untuk balita, batita dan anak kecil berupa pengait di bagian punggung bawah untuk memudahkan pemasangan child car seat.

5. Performa terbaik

Di sisi performa, Daihatsu New Sirion dilengkapi mesin berkode 1NR-VE dengan konfigurasi 4-silinder DOHC 1.329cc dual VVT-i yang menghasilkan tenaga 95 daya kuda/6.000 RPM dan torsi puncak 119,6 Nm/4.200 RPM.

Mobil ini juga menggunakan Dual Mode Continuously Variable Transmission (D-CVT) yang dapat meningkatkan akselerasi berkendara yang lebih responsif.

6. Harga ramah di kantong

Dengan segudang keunggulan yang dimilikinya, Sahabat Daihatsu bisa memiliki Daihatsu New Sirion dengan harga yang ramah di kantong.

Baca juga: Service Mobil Daihatsu Tanpa Antri Melalui DaihatsuKu Mobile Apps

Daihatsu New Sirion datang dengan 2 varian yakni  X-CVT yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 227.600.000 dan varian R-CVT dengan harga mulai dari Rp 236.800.000.

Tertarik untuk memiliki Daihatsu New Sirion? Klik di sini untuk info lebih lanjut!

Donate Help donate if the article is useful. Donations will be used to renew the domain, Thank you.
Baca Juga
SHARE
Subscribe to get free updates

Related Posts

Post a Comment