Jadwal Ganjil Genap Puncak Bogor Terbaru 2023

Jadwal Ganjil Genap Puncak Bogor Terbaru 2023

Puncak Bogor adalah tujuan wisata favorit khususnya untuk warga Jakarta. Namun Sahabat Daihatsu harus mengetahui info terbaru mengenai penerapan ganjil genap di puncak. Aturan tersebut bertujuan untuk mengurai kemacetann khususnya saat akhir pekan.

Oleh karena itu, penting untuk jadwal penerapan aturan ganjil genap ini bagi anda pengendara mobil. 

Tentunya akan terdapat sanksi yang diberlakukan apabila tidak mengikuti aturan ini. Simak penjelasan artikel ini untuk mengetahui waktu dan tanggal keberangkatan agar tidak salah.

Daihatsu Xenia Terbaru di Website Resmi Astra Daihatsu

Jadwal dan Lokasi Ganjil Genap Puncak Bogor

Berdasarkan informasi dari Polres Bogor, penerapan ganjil genap (gage) puncak Bogor seringkali dilaksanakan pada akhir pekan, mulai dari hari jumat hingga minggu tergantung situasi. Ganjil genap dimulai dari hari jumat pukul 14.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB.

Hal tersebut mengacu pada peraturan Menteri Perhubungan No. 84 Tahun 2021. Adanya peningkatan volume kendaraan yang tinggi, khususnya dari Jakarta adalah alasan utama diberlakukannya aturan ini.

GaGe (Ganjil Genap) Pada Hari Libur Nasional

Pada hari libur nasional, penerapan ganjil genap berlaku sejak H-1 hari libur nasional dan dimulai pukul 14.00 WIB hingga 00.00 WIB.

Apabila sahabat Daihatsu tetap memaksa untuk melewati jalur puncak, polisi akan memaksa putar balik. 

Lokasi Ganjil Genap Puncak

Beberapa lokasi jalan yang memberlakukan ganjil genap di puncak Bogor antara lain adalah : 

  1. Jalur Babakan Madang
  2. Pos check point pintu gerbang sirkuit Sentul
  3. Pos check point Rainbow Hills
  4. Pos check point Pasar Angin
  5. Pos Penutupan Arus Bendungan
  6. Pos check point gerbang tol Ciawi

jadwal ganjil genap puncak bogor

(Gambar : Macet Puncak Bogor. Sumber : Korlantas POLRI)

Tentu saja informasi lokasi tersebut berdasarkan dari peraturan menteri perhubungan, namun bersifat kondisional dan tergantung kebijakan kepolisian di lapangan.

Baca Juga : Ganjil Genap Jakarta

Peraturan ini tidak berlaku bagi warga setempat, mobil ambulance, kendaraan untuk kepentingan umum seperti pemadam kebakaran, kepolisian, dan lain lain.=

Sanksi Pelanggar Aturan Ganjil Genap di Puncak Bogor

Penting untuk mematuhi peraturan lalu lintas untuk kepentingan bersama. Selain itu, mencari informasi sebelum berangkat adalah hal penting agar tidak terpaksa memutar balik dan tidak jadi berlibur. Berikut beberapa sanksi yang akan diterapkan : 

  1. Denda

Belum ada peraturan undang undang yang spesifik mengatur jumlah denda bagi pelanggar ganjil genap di jalur puncak. Namun, berdasarkan paraturan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2009 mengenai lalu lintas dan angkutan jalan. Denda maksimal yang harus dibayar oleh pelanggar aturan ganjil genap sebesar Rp500.000,-

  1. Surat Tilang

Pelanggar peraturan ganjil genap di ruas yang telah ditentukan akan mendapatkan surat tilang (tindakan pelanggaran). Tentunya sahabat Daihatsu akan menyerahkan jaminan berupa STNK dan SIM. Terdapat kemungkinan surat tilang tidak akan berlaku di tahun 2023 karena adanya kamera elektronik.

Itulah informasi mengenai penerapa ganjil genap di puncak Bogor. Jangan lupa untuk selalu mengecek kondisi kendaraan anda di bengkel Daihatsu.​​​​​​​
Rekomendasi mobil Daihatsu pilihan keluarga di Tahun 2023.

Donate Help donate if the article is useful. Donations will be used to renew the domain, Thank you.
Baca Juga
SHARE
Subscribe to get free updates

Related Posts

Post a Comment