Tarif Tol Surabaya Malang Terbaru, Siapkan Saldo e Money

Tarif Tol Surabaya Malang Terbaru, Siapkan Saldo e Money

Perjalanan dari Surabaya menuju Kota Malang saat ini cukup ditempuh dengan waktu kurang dari 2 jam saja lewat jalan tol. Bagi anda sahabat Daihatsu yang berasal dari Surabaya dan ingin berlibur ke Malang, pastikan saldo e toll anda cukup.

Berapakah dana yang harus dikeluarkan apabila melalui jalan tol Surabaya Malang Terbaru? Mari kita Bahas.

Biaya Tol Surabaya Malang Terbaru

Sebelum berlibur ke Kota Malang, Sahabat Daihatsu harus merencanakan perjalanan termasuk biaya jalan Tol.

Berikut ini adalah biaya tol Surabaya Malang berdasarkan gerbang tol masuk dan exit Tol :​​​​​​​

Tarif Tol Surabaya Malang Via Surabaya Gempol

Biaya Tol Dupak-Waru (Sistem Terbuka): Rp 5.000 

Waru-Porong: Rp 9.000

Tol Sidoarjo-Porong: Rp 5.500

Seksi Kejapanan-Gempol: Rp 3.000

Seksi Porong-Kejapanan: Rp 6.000

Tarif tol Surabaya Gempol dibagai berbagai golongan yaitu : I (sedan, jip, pick up, truk kecil, dan bus) dengan tarif sebesar Rp 3.000. Untuk golongan II (truk dua gandar) dan golongan III (truk tiga gandar) dikenakan tarif sebesar Rp 5.000. Dan untuk kendaraan golongan IV (truk empat gandar) dan golongan V (truk lima gandar) dikenakan biaya Rp 6.500.

Baca Juga : Tarif Tol Jakarta Bandung

Tarif Tol Pandaan Malang 2022

Tol Pandaan-Malang: Rp 34.500

Tol Pandaan-Purwodadi: Rp 14.000

Pandaan-Lawang: Rp 21.000

Pandaan-Singosari: Rp 27.500

Pandaan-Pakis: Rp 32.000​​​​​​

Tarif Tol Surabaya Malang, Cek Saldo e Money dan pastikan cukup

Tarif Tol Gempol Pandaan Terbaru

Gempol IC- Gempol JC: Rp 3.000

Pandaan IC-Pandaan: Rp 1.500

Gempol JC-Pandaan IC: Rp 8.500 

Gempol IC-Pandaan IC: Rp 11.500

Gempol IC-Pandaan: Rp 13.000 

Gempol JC-Pandaan: Rp10.000 

(Sumber : Kompas.com

Bisa kita tarik kesimpulan bahwa total tarif tol Surabaya Malang berkisar antara 95.000 hingga 111.000 rupiah​​​​​​​​​​​​​

Rute Dari Surabaya Ke Malang Melalui Jalan Tol

Sahabat Daihatsu bisa memilih banyak opsi jalan tol Surabaya malang tergantung lokasi tempat tinggal dan tujuan anda.

Ruas Tol dari Surabaya ke Malang Terbaru

Terdapat beberapa ruas, pintu masuk tol, dan exit tol yang bisa anda lalui. Ruas tol untuk perjalanan dari Surabaya ke Malang yaitu, Tol Surabaya Gempol, Tol Pandaan Malang, dan Tol Gempol Pandaan.

Baca Juga : Cara Cek Pajak Kendaraan

Beberapa gerbang tol yang bisa anda lalui menuju malang adalah gerbang tol Waru, Gerbang tol Dukuh Pakis (Dupak), dan gerbang tol Gempol. Anda tingga mengikuti rambu rambu dengan arah tujuan Kota Malang. Setelah itu, anda bisa memilih exit Tol Pakis, Singorasi, maupun Malang.

Apabila anda sudah siap dan mempersiapkan saldo e money anda untuk masuk jalan tol, jangan lupa service mobil Daihatsu di Bengkel Daihatsu Surabaya dan Dealer Daihatsu Malang.

Mobil Baru Daihatsu di website resmi Astra Daihatsu.
​​

Donate Help donate if the article is useful. Donations will be used to renew the domain, Thank you.
Baca Juga
SHARE
Subscribe to get free updates

Related Posts

Post a Comment